Posted by : Agus Nirwana Kamis, 21 Juni 2012

Laptop biasanya rentan pada kerusakan keyboard,, seperti saya dan beberapa teman yang telah mengalami hal serupa. Kadang ada tombol yang tidak befungsi dan kadang ada tombol keyboard yang "kerjanya" mencet-mencet sendiri. Ketika menggunakan keyboard External, masih saja tetap terganggu, karena keyboard internal masih mencet-mencet sendiri.

Sebenarnya banyak cara yang bisa kita gunakan untuk menyelesaikan masalah tersebut sobat. Namun menurut pengalaman saya ada dua buah kategori terbesar untuk mengatasi masalah di atas. Pertama, mengeluarkan dana yang lumayan besar (± Rp. 200.000 s/d Rp.400.000,,wuiihh mantep gak tuh sob biayanya?) guna mengganti keyboard asli laptop kita atau dengan cara menservice keyboard tersebut (Biayanya juga lumayan loh sob,, saya sendiri beberapa hari yang lalu juga telah menservice keyboard laptop saya ini dengan biayanya Rp. 80.000,, namun hasilnya sangat mengecewakan sobat karena keyboard ini hanya mampu bertahan selama ±  1 minggu kemudian dia balik lagi deh kayak dulu yang "kerjanya" mencet-mencet sendiri,,hehe) dan cara yang keduanya adalah menambah keyboard laptop kita dengan mengeluarkan sedikit biaya untuk membeli keyboard eksternal (± Rp. 30.000 s/d Rp. 80.000,, jauh lebih irit kan sob jika dibandingkan dengan yang pertama? hehe) kemudian kita nonaktifkan/Disable keyboard asli (internal) laptop kita. 

Nah, sekarang pilihan ada pada sobat sekalian. Mau pilih cara pertama atau kedua? Kalau sobat pilih cara yang pertama, silahkan langsung saja tutup jendela browsing ini sobat..hehe kidding. Namun bagi sobat blogger yang memilih cara kedua, silahkan dilanjutkan perjuangannya. Hehe.


Baik langsung aja. Cara Disable Keyboard internal (bawaan) Laptop kita agar tidak mencet mencet sendiri itu sangat mudah sobat. Berikut langkah-langkahnya:

Buka Device Manger dari Klik kanan My Computer > Properties > Hardware kemudian pilih Device Manager. Seperti gambar di bawah ini:


Buka Keyboard, lalu klik kanan :


Kemudian uninstall. Setelah itu colok keyboard eksternal, maka keyboard internal pada laptop tombolnya tidak mencet-mencet sendiri. Selesai.

Yups,, cukup sekian sobat semoga bisa mengatasi masalah Anda sekalian.

 
Selamat Mencoba..!! Semoga Berhasil...


Sumber: ***

Leave a Reply

Kami merasa senang jika Anda bersedia meluangkan sedikit waktunya untuk memberikan tanggapan Anda agar Mas Nirwana Blog menjadi lebih baik lagi.

Terima Kasih Atas Kunjungannya

Salam Kreatif....!!!!

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Welcome to My Blog

- Copyright © Mas Nirwana Blog - Robotic Notes - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -